Gelombang Elektromagnetik

Gelombang Elektromagnetik dan Pemanfaatannya

1. Apa itu gelombang elektromagnetik???

Gelomabang elektromagnetik adalah gelombang yang perambatannya tidak memerlukan medium.

Gelombang ini dapat merambat tidak hanya pada konduktor tetapi juga pada segala macam medium termasuk isolator atau ruang hampa.

Sifat-sifat gelombang elektromagnetik :

· dapat merambat diruang hampa

· merupakan gelombang transversal

· dapat mengalami polarisasi

· dapat mengalami pemantulan (refleksi)

· dapat mengalami pembiasan (refraksi)

· dapat mengalami interferensi

· dapat mengalami lenturan atau hamburan (difraksi)

· marambat dalam arah lurus

Gelombang elektromagnetikterdiri dari bermacam-macam gelombang yang berbeda frekuensi & panjang gelombangnya. Tetapi kecepatannya diruang hampa adalah sama. (c= 3x108 m/s)

2. Manfaat Gelombang Elektromagnetik di bidang teknologi

Perlu diketahui. Rentang/spektrum Gelombang Elektromagnetik (GEM). Terdiri dari beberapa urutan, yakni sinar gamma, sinar X, ultra violet, cahaya tampak, infra merah, gelombang mikro, gelombang TV dan gelombang radio, dst dalam urutan ini frekuensinya makin kecil, tapi panjang gelombangnya makin besar.

1. Sinar Gamma.

· frekuensinya : 1020 hz -sd- 1025 hz

· mempunyai daya daya tembus sangat besar

· Manfaat:

- industri untuk mengetahui struktur logam

- pertanian untuk membuat bibit unggul

- teknik nuklir untuk membuat radioisotope

- kedokteran untuk terapi dan diagnosis

- farmasi untuk sterilisasi

2. Sinar X.

· frekuensinya : 1016 hz -sd- 1020 hz

· daya tembus besar

· Manfaat:

- dipakai untuk mendeteksi organ organ dalam tubuh

- (misal : menentukan posisi tulang yang patah)

3. Ultra Violet.

· frekuensinya : 1015 hz -sd- 1016 hz

· sumber utamanya matahari

· Manfaat:

- diperlukan pada proses asimilasi tumbuhan

- membunuh beberapa jenis kuman penyakit kulit

- Digunakan untuk satelit

4. Cahaya Tampak.

· satu-satunya GEM yang dapat dilihat (teramati mata manusia)

· panjang gelombangnya : 430 nm -sd- 690 nm

· (rentang frekuensinya sempit)

· Manfaat: membuat kita dapat melihat

5. Infra Merah.

· frekuensinya : 1011 hz -sd- 1014 hz

· Manfaat:

- digunakan pada fotografi (pemotretan dari udara atau satelit)

untuk pemetaan permukaan bumi dan sumber-sumber alam

- dapat juga dipakai pada terapi fisik (physical therapy)

- Bisa digunakan untuk remote benda elektronik

6. Gelombang Radar atau gelombang mikro.

· untuk mendeteksi pesawat yang bergerak mendekati/menjauhi pangkalan udara.

· dapat juga dipakai pada sarana komunikasi.

· untuk radar

7. Gelombang TV dan Gelombang Radio.

· penggunaannya sebagian besar untuk pemancar radio dan TV


2 comments:

Anonymous said...

┼ sumber gelombang elektromagnetik apa aja ya?

Unna said...

proses terbentuknya GE,anggota GE, karakter GE, 5 bayaha GE apa aja..??

mkasii... :)

Post a Comment